JAPANESE FLUFFY MILK BREAD TANPA OVEN
Bikin ini, bisa tanpa oven ya mams. Video proses lengkapnya bisa langsung kesini aja
BAHAN :
250 gram terigu protein tinggi (saya pakai cakra kembar)
185 ml susu cair hangat
1 sdt ragi instan
30 gram gula (2 sdm)
1 sdt garam
'30 gram margarin (bisa pakai butter, lebih enak lagi)
Coklat pasta
CARA MEMBUAT :
1. Campurkan gula dan ragi ke dalam susu hangat, aduk hingga tercampur rata
2. Masukkan sedikit demi sedikit ke wadah berisi tepung
3. Uleni hingga setengah kalis
4. Tambahkan garam dan margarin
5. Uleni hingga kalis
6. Potong adonan menjadi 4 bagian (kira kira 123 gram)
7. Warnai masing masing bagian dengan warna yang berbeda sesuai selera
8. Potong lagi masing masing bagian menjadi 4.
9. Jadi total ada 16 bagian adonan dengan 4 warna yang berbeda
10. Istirahatkan adonan dalam loyang dan tutup dengan kain basah agar adonan tidak kering
11. Setelah 30 menit, kempiskan adonan. kemudian isi dengan coklat pasta
12. Tutup adonan dan pastikan jangan sampai bocor
13. Diamkan hingga adonan mengembang
14. Masukkan ke dalam oven yang sudah dipanaskan (Jika tanpa oven, simak cara membuat oven darurat dalam video)
15. Oven hingga matang (kira kira 30 menit tergantung oven masing masing)
Komentar
Posting Komentar